Semangat Berkarya !
Semangat Berprestasi !
Semangat Meraih Mimpi !
Tiga icon kami ( Forum Studi Sains & Teknologi Universitas Negeri Malang ) dapat diwujudkan melalui National Scientific Paper Competition 2015, ajang dimana karya, prestasi dan mimpi menjadi satu. Ajang yang mewadahi karya tulis ilmiah SMA/SMK sederajat tingkat nasional.Memperebutkan hadiah jutaan rupiah, tropi, piala bergilir gubernur dan field trip di kota apel, Malang. Segera daftarkan karya terbaik generasi emas bangsa Indonesia, segera ukir prestasi generasi emas bangsa Indonesia, segera wujudkan mimpi generasi emas bangsa Indonesia  !!!
Untuk petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis serta info lebih lanjut dapa diakses melalui blog kami nspc-fs2t.blogspot.com




Pelatihan Karya Tulis kedua telah diselenggarakan pada tanggal 9 April 2015 pukul 15.20 WIB yang bertempat di Kanopi Biologi FMIPA UM. Pada PKTI kedua ini, FS2T mengambil tema “Kembangkan Imajinasi Ilmiahmu dalam Sains.” Pemateri pada PKTI ke-2 kali ini adalah seorang Mahasiswi dari Fakultas Psikologi yang karyanya telah diakui dibuktikan dengan menjadi juara pada LKTI-A Nasional. Beliau adalah Asri Diana Kamilin. Mbak Asri memberikan materi berupa penulisan artikel ilmiah. Disini, kita dijelaskan tentang bagaimana cara menuliskan artikel yang benar. Seperti pada PKTI sebelumnya, para peserta diberikan pelatihan untuk menulis sebuah artikel dengan tema tertentu dan ada dua orang yang akan mendapatkan bingkisan dari FS2T untuk penulisan artikel yang terbaik. Mereka adalah Siti Wihdatul dari jurusan Fisika dan Hanina dari jurusan Kimia. Ingin tahu materi-materi apa lagi yang akan disampaikan pada acara selanjutnya??? Nantikan PKTI 3 di semester depan ya….